Pembebasan lahan atau tanah biasanya dilakukan untuk membangun infrastruktur baru agar kegiatan ditempat tersebut jadi lebih mudah. Contohnya pembebasan lahan di sekitar pondok pesentren, jalan raya, dan lainnya. Untuk pesantren biasanya akan mengadakan donasi pembebasan lahan dikarenakan membutuhkan anggaran pastinya.
Pembebasan lahan di sekitar pondok pesantren ini mirip dengan membeli tanah milik orang lain. Oleh sebab itulah membutuhkan anggaran yang tidak sedikit untuk membebaskan lahan tersebut. Umumnya pondok pesantren akan membuat program donasi atau sumbangan ke wali santri atau kampanye di sosial media.
Tips Menyukseskan Donasi untuk Pembebasan Lahan Pesantren
Perlu diketahui dengan baik terlebih dahulu bahwa agar penggalangan dana bisa sukses bukan perkara mudah. Bisa jadi donasi yang sudah terkumpul tidak sesuai dengan harapan. Penyebabnya sendiri pun ada banyak dan tidak tertuga. Apabila ingin donasi berlangsung dengan baik dan mudah, maka bisa menerapkan beberapa tips berikut.
1. Buat rencana donasi terlebih dulu
Pembuatan rencana penggalangan dana sendiri sangat penting dan bisa membantu menyukseskan pelaksanaannya. Ada beberapa hal yang harus dibahas dalam rencana ini seperti targetnya siapa. Kemudian dari bentuk sumbangnnya harus uang atau boleh barang. Lalu platform mana yang akan digunakan untuk mendapatkan sumber donasi.
Apabila semua hal tersebut sudah dibuat rencana dan matang. Tentunya akan lebih mudah untuk melaksanakan prosedurnya. Lalu ketika program donasi pembebasan lahan diluncurkan, nantinya tinggal menunggu hasilnya saja.
2. Buat sistem donasi yang simpel
Untuk hal ini berkaitan dengan platform mana yang dipilih dalam berdonasi. Sebagai contohnya menggunakan platform website yang ada banyak macamnya. Pilih salah satu yang benar-benar terpercaya dan transparan dalam penyaluran setelah donasi terkumpulkan. Sekarang ini banyak orang lebih suka donasi secara online karena tidak perlu ribet.
Keuntungan lain dari penggunaan website untuk donasi adalah adanya jumlah donasi yang bisa dipilih. Biasanya donasi paling sedikit adalah 10 ribu. Untuk orang yang ingin berdonasi tetapi tidak banyak uang, maka bisa memilih jumlah tersebut. Selain itu juga bisa berdonasi lewat rekening pondok pesantren agar tidak perlu membuka website atau aplikasi.
3. Gunakan sosial media untuk kampanye
Di zaman yang serba canggih dan modern seperti sekarang ini, mengkampanyekan program donasi menjadi lebih mudah. Hal ini tidak lain dikarenakn media untuk berkampanya atau publikasi sudah semakin mudah. Jika dulunya program ini dijalakan dengan mendatangi rumah satu per satu, maka saat ini sudah berbeda.
Dengan memanfaatkan sosial media, maka bisa melaksanakan program donasi pembebasan lahan untuk pesantren. Sosial media yang digunakan untuk beragam, namun yang paling banyak digunakan adalah Facebook dan Instagram. Selain itu juga bisa memanfaatkan website profesional untuk update perkembangan pondok pesantren.
4. Latih kemampuan komunikasi
Selain menggunakan sosial media, pencari donatur bisa ikut dalam bazar atau event di malla atau tempat perbelanjaan lainnya. Ketika mengikuti acara ini pastinya membutuhkan kemampuan berkomunikasi yang baik agar bisa menarik hati para donatur. Saat berbicara dengan calon donatur pastinya akan membicarakan soal uang dan diketahui bahwa hal ini termasuk pembicaraan yang sensitif.
Oleh sebab itulah jangan sampai cara bicara ini malah membuat orang lain tertuduh atau merasa curiga dengan niat baik ini. Pastikan memberikan informasi yang jelas mengapa membutuhkan donasi ini dengan rinci dan jelas. Dengan begitu calon donatur bisa membuat pertimbangan lebih matang untuk melakukan donasi.
5. Lakukan kolaborasi
Kolaborasi menjadi salah satu cara yang dapat dikatakan efektif untuk menyukseskan galang dana. Akan tetapi ada yang harus diperhatikan dengan baik terlebih dahulu sebelum memutuskan melakukan kerja sama ini. Yakni dari segi komunitas, instansi, brand atau orang mana yang akan diajak kerja sama.
Selanjutnya adalah mempertimbangkan kredibilitas dan eksposure yang nantinya diberikan. Usahakan untuk tidak memilih pihak dengan rekam jejak buruk karena bisa berakhir dengan kekecewaan. Selain itu juga harus mempersiapkan dokumen atau proposal untuk pengajuan kerja sama.
6. Rutin menyampaikan ajakan
Bagi pondok pesantren yang memiliki sosial media, ada baiknya untuk terus dilakukan up date secara berkala. Buatlah postingan yang mengajak untuk donasi pembebasan lahan dengan kemasan menarik. Dimana konten tersebut tidak mengganggu orang lain dan membuat risih pastinya.
Dengan rutin menyampaikan ajakan donasi tentunya membuat orang-orang ingat dengan galang dana ini. Orang-orang akan jadi penasaran dan mmebuat jadi berdonasi pada program tersebut. Pihak yang mengelola penggalangan dana ini memang harus ekstra sabar dan tidak boleh pantang menyerah begitu saja.
7. Berikan apresiasi kepada donatur
Apabila ada yang berdonasi, maka bisa memberikan apresiasi berupa ucapakan terima kasih dan doa. Semua orang akan merasa senang ketika diberikan doa yang baik dan ucapan terima kasih. Hal tersebut sebagai bentuk apresiasi karena sudah berani menyumbangkan sedikit hartanya kepada yang membutuhkan.
Media Sosial yang Bisa Dipakai untuk Menyebarkan Program Donasi
Seperti yang sudah diketahui bahwa zaman sudah semakin canggih, sehingga memudahkan orang-orang dalam mencari informasi. Tidak terkecuali untuk menyebarkan informasi penggalangan dana pembebasan lahan pondok pesantren. Berikut beberapa sosial media yang kerap dipakai untuk mengajak berdonasi.
1. Instagram
Merupakan aplikasi yang paling banyak digunakan oleh pihak-pihak untuk membuat program donasi. Selain itu saat ini sudah banyak pondok pesantren yang memiliki akun Instagram untuk menginformasikan pendidikan, keseharian, dan lainnya. Selain untuk memperkenalkan pondok pesantren, Instagram juga sering digunakan untuk memberikan informasi donasi.
Bagi yang ingin menggunakan sosial media ini untuk berdonasi, tentunya pastikan beberapa hal terlebih dahulu. Misalnya membuat postingan dengan caption yang menarik perhatian. Usahakan untuk tidak mengunci akun Instagram agar tidak menimbulkan kecurigaan.
2. Facebook
Selanjutnya ada Facebook yang bisa digunakan untuk mengajak donasi pembebasan lahan dengan lebih mudah. Bisa jadi banyak yang menganggap jika Facebook sudah ketinggalan zaman, namun nyatanya masih banyak digunakan. Bahkan banyak pebisnis menggunakan Facebook untuk berjualan.
Usahakan untuk membuat akun Facebook pesantren saja agar lebih tepat nantinya ketika membuka program donasi. Jangan lupa untuk menyertakan visual dan caption yang tepat agar orang-orang tergugah menyerahkan sedikit hartanya membebaskan lahan pesantren.
3. WhatsApp
Lalu yang terakhir adalah menggunakan WhatsApp untuk memberikan informasi mengenai galang dana pembebasan lahan pesantren. Nantinya bisa mengirimkan pesan ke wali santri terlebih dahulu. Setelah itu biasanya wali santri akan mengirimkan ke beberapa kontak di ponsel. Dengan begitu bisa mendapatkan lebih banyak donasi pastinya.
Pastikan untuk membuat rangkaian kata yang pas dan tepat sehingga bisa menggugah hati para calon donatur. Jangan lupa untuk menyelipkan foto lahan mana yang akan dibebaskan untuk kebutuhan infrastruktur pondok pesantren.
Demikianlah pembahasan mengenai beberapa tips donasi pembebasan lahan yang bisa dilakukan. Juga beberapa media sosial yang bisa dipakai untuk kegiatan galang dana tersebut.